PEKANBARU - KontrasRiau.Com - Momentum bulan puasa Ramadhan 1445 H, bulan yang penuh rohmat, penuh limpahan pahala yang berlimpah bagi yang melaksanakannya S semata-mata hanya karena Allah SWT.
Hal ini disambut baik oleh SMPN 16 Pekanbaru dengan menggelar 3 jenis lomba seperti : Lomba Azan, Lomba Sholawat Nabi, Lomba Sholat Subuh Berjamaah, pesertanya perwakilan dari masing-masing kelas. Sebanyak 17 Orang peserta Lomba Azan, dan Lomba Sholawat Nabi serta peserta Lomba Sholat Subuh Berjamaah perwakilan kelas lebih kurang 10 orang siswa-siswi.
Dewan juri lomba ada 3 orang guru, yakni : Yulirwan, S.Pd., Niken dan Wahyu Kurniawan, S.Kom.
Ketua panitia lomba Syaiful Dinata, M.Pd. menyampaikan bahwa animo dan antusias siswa-siswi kami yang muslim untuk mengikuti 3 jenis lomba ini seperti : Lomba Azan, Lomba Sholawat Nabi, dan Lomba Sholat Subuh Berjamaah, sangatlah tinggi dan bersemangat sekali kami lihat." Sebutnya.
" Pada lomba kali ini, akan dilanjutkan pada besok hari, karena waktunya terbatas, artinya pada seluruh siswa-siswi kita yang muslim Sholat Dzuhur Berjamaah di sekolah bagi kaum laki-laki dan kaum perempuan Sholat Dzuhur berjamaah di Masjid Al-Iradah tidak jauh dari sekolah kita." Pungkas Syaiful Dinata sekaligus juga sebagai guru agama islam di sekolah.
Bagi para pemenang lomba nantinya akan kita berikan reward dan hadiah, serta nantinya akan kita serahkan pada hari jumat terakhir sebelum libur sekolah." Kata Syaiful Dinata.
Kepsek SMPN 16 Dra. Endang Sriwijayati menyebutkan kami lakukan kegiatan lomba ini, karena momentum bulan puasa Ramadhan 1445 H, agar anak-anak kami lebih meningkatkan Iman dan Taqwa, lebih dekat lagi dengan Allah SWT." Ucap Kepsek.
" Agar anak-anak kami yang muslim dapat melaksanakan Ibadah puasanya tuntas dan terjaga dengan baik lagi khusuk, serta Cinta Al-Qur'an dan semakin taat dalam beribadah, apalagi Ini kan bulan suci Ramadhan, bulan yang sangat istimewa dan bulan yang penuh limpahan pahala." Tegas Endang Sriwijayati.
Alhamdulillah dukungan dari para guru di sekolahan dan panitia lomba sangat tinggi serta dukungan penuh dalam giat kali Ini, kehadiran para guru juga lengkap, artinya Alhamdulillah rangkaian kegiatan dari awal hingga akhir dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

" Tambah Endang, Insya Allah nantinya pada penghujung akhir anak-anak sekolah, kami nantinya akan menyalurkan bantuan dan santunan bagi anak yatim SMPN 16, guna sedikit meringankan beban mereka, dan dapat menikmati dengan rasa gembira dan bahagia." Harap Dra. Endang Sriwijayati.

Yulirwan,S.Pd. mewakili dewan juri mengatakan bahwa para peserta lomba Azan hampir rata-rata iramanya bagus dan juga menguasai adab-adabnya." Ucap Yulirwan.

" Begitu juga bagi para peserta lomba Sholawat Nabi, kami lihat dan perhatian alhamdulillah peserta dapat menguasai berbagai Sholawat Nabi, dan lomba Sholat Subuh yang dinilai termasuk 1 rukun sholat, Alhamdulillah peserta juga menguasai Sholat Subuh." Terangnya.

Dalam lomba kali ini, kami ada 3 dewan juri 1, 2 dan juri 3 punya tipekel/prinsipil yang dinilainya.

" Semoga kegiatan ini akan dilanjutkan kembali di tahun mendatang artinya jadi agenda tahunan sekolah, melalui lomba kali ini juga sekaligus acauan untuk mencari bakat dan talenta siswa kita." Tutupnya.

Pantauan Media KontrasRiau.Com, rangkaian kegiatan 3 jenis Lomba yang ditaja Kepsek SMPN 16 dapat berjalan lancar dan sukses di Bulan Suci Ramadhan 1445 H/ 2024/M. (Omeng)
Axact

Kontras Riau

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments:

Berikan Komentar Terbaik Anda yang Mencerminkan Kredibilitas Anda Untuk Kemajuan NKRI yang Kita Cintai