PEKANBARU - KontrasRiau.Com - Milad Ke-23 di tahun 2024, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Riau, merayakan dengan  penuh khidmat dan dirayakan bersama Gubernur Riau H. Edy Natar Nasution, Ketua Pengadilan Tinggi Riau, Para Pejabat Pemprov Riau, Forkopimda dan juga seluruh lapisan masyarakat. Kegiatan bertempat di halaman kantor Baznas Riau, Jalan Diponegoro - Pekanbaru. Rabu(17/01/2024)pagi.
Pantauan awak media KontrasRiau.Com, acara milad Baznas Riau yang Ke-23 rangkaian acara ddari awal hingga akhir dapat berjalan dengan aman, lancar dan sukses.

H. Masriadi Hasan, Lc.MSha.
Ketua Baznas Provinsi Riau menyebutkan bahwa pertama-pertama tentunya kami ucapkan rasa syukur, di milad ke-23 Baznas cukup baik untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Baik itu untuk pengumpulan zakat maupun untuk pendistribusian zakat."Sebut Masriadi Kepada Media KontrasRiau.Com usai acara digelar.

" Sampai hari ini program-program tetap berjalan dengan baik, tentunya berkah buat kita bersama, Mudah-mudahan peran Barnas di tengah masyarakat agar lebih banyak lagi. ". Pungkas Masriadi.

Kita setiap waktu dan setiap bulan selalu memberikan pelayanan kepada masyarakat, ada berupa pengobatan buat masyarakat miskin, bantuan untuk sekolah, bantuan untuk pendidikan, serta bantuan lainnya, dan ini ada saja setiap hari. 

" Karena dalam satu tahun itu, kita ada anggaran kerja, anggaran pendapatan, sampai dengan anggaran pendistribusian, itu mesti kita selesaikan. "Ujarnya.

Tadi hadir juga bersama-sama dengan kami Gubernur Riau Brigjen TNI (Purn) H. Edy Natar Nasution, Ketua Pengadilan Tinggi Agama, serta Forkompinda Riau dan Para Kepala OPD dilingkungan Pemprov Riau, tamu undangan lainnya, beserta jajaran pengurus Baznas Riau.

" Harapan kami tentunya, semoga dengan bertambahnya usia, baznas semakin baik, pengelolaan baznas kedepan jadi semakin meningkat." Tutur H. Masriadi Hasan, Lc.MSha.(Omeng) 
Axact

Kontras Riau

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments:

Berikan Komentar Terbaik Anda yang Mencerminkan Kredibilitas Anda Untuk Kemajuan NKRI yang Kita Cintai