Bengkalis – KontrasRiau.com – El (54, perempuan) dan MH (60, perempuan), keduanya Pasien Dalam Pengawasan (PDP) COVID-19 di Kabupaten Bengkalis, Kamis, 30 April 2020, dinyatakan sembuh usai dirawat. Hanya saja
pada waktu bersamaan 2 PDP baru masuk dan dirawat, yakni NN (27, perempuan) dan AN (55, laki-laki).
Rilis yang diterima media ini dari jurubicara gugus tugas Covid-19 menyatakan, El dan MH tercatat sebagai PDP dari Kecamatan Bandar Laksamana.
“Kedua PDP yang sembuh tersebut dari Bandar Laksamana. Keduanya mulai dirawat di RSUD Bengkalis, masing-masing pada 21dan 22 April 2020 lalu. Sedangkan PDP yang baru dirawat, yakni NN berasal dari Kecamatan Bengkalis dan AN dari Kecamatan Bukitbatu,” kata juru bicara gugus tugas penanganan COVID-19, Johansyah Syafri.
Johan juga menjelaskan, dengan sehatnya EI dan MH, maka total PDP yang sembuh sebanyak 26 orang dari 40 PDP yang tercatat di Kabupaten Bengkalis.
“Kedua PDP yang baru (NN dan AN) saat ini dirawat di RSUD Bengkalis. Mulai dirawat Rabu kemarin, 29 April 2020,” jelas Johan.
Dikatakannya, dengan dirawatnya NN dan AN sebagai PDP baru, maka untuk Kecamatan Bengkalis total PDP tercatat 19 orang.
“11 sembuh usai dirawat, 7 masih dirawat dan 1 orang meninggal dunia,” ujarnya.
Sedangkan untuk Bukit Batu, imbuh Johan, secara kumulatif menjadi 3 orang. Yakni, 2 orang masih dirawat, dan 1 orang lagi sudah sembuh usai menjalani perawatan.
Sedangkan sisanya dari 40 total PDP tercatat, yang masih dirawat 11 orang, dan meninggal 3 orang.
“Dari 11 PDP yang masih dirawat tersebut, 9 dirawat di RSUD Bengkalis, 1 di RSUD Mandau dan 1 di RS Awal Bros Pekanbaru,” pungkasnya. (Rudi).
Axact

Kontras Riau

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments:

Berikan Komentar Terbaik Anda yang Mencerminkan Kredibilitas Anda Untuk Kemajuan NKRI yang Kita Cintai