PEKANBARU - KontrasRiau.Com - Kapolda Riau Mohammad Iqbal SIK MH buka puasa bersama dan sarasehan Refleksi Milad Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah ke-60, Minggu (31/3/24).

Kegiatan yang dilangsungkan di Universitas Muhammadiyah Riau Jalan Tuanku Tambusai Ujung Pekanbaru.

Hadir juga pada kegiatan ini Dirbinmas Polda Riau, Ketua PMW Riau, Rektor UMRI, Komisioner KPU Riau, Ketum DPD IMM Riau.

Dalam kata sambutannya, Kapolda mengaku bangga hadir ditengah-tengah insan cendekia.

“Saya bangga betul hadir tengah-tengah insan cendekia khususnya adek-adek penerus bangsa saya kira tidak perlu berpanjang lebar bahwa konsep indonesia emas 2045 ini tergantung adek-adek semua ini usia produktif harus di jaga,” ungkap Kapolda.

Ilmu kata Kapolda, bisa lumpuh tanpa agama untuk membawa bangsa semakin maju kedepannya.

Sampai hari ini dan semakin meningkat rahmat dan berkah Allah SWT karena generasi mudanya penuh dengan ilmu.

“kalo ilmu tanpa agama, ilmu bisa lumpuh oleh karena itu yang mempunyai ilmu wawasan sangat beragam aspek apapun landasannya, nanti akan membawa bangsa ini semakin maju kedepannya,” pungkas Kapolda Riau.

Axact

Kontras Riau

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments:

Berikan Komentar Terbaik Anda yang Mencerminkan Kredibilitas Anda Untuk Kemajuan NKRI yang Kita Cintai