Search

Dandim 0303/Bengkalis Pimpin Sertijab Danramil 10/Perawang

Dandim 0303/Bengkalis Pimpin Sertijab Danramil 10/Perawang

 

 

Bengkalis – Kontrasriau.com –  Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Rizal Faizal Helmi, S.Sos. Memimpin serah terima Danramil 10/Perawang Dari Kapten Inf Efendi Sihombing Kepada Kapten Inf Bukti Sitepu Di Ruang Data Makodim 0303/Bengkalis dan dihadiri oleh seluruh Danramil jajaran Kodim 0314/Inhil. Perawang ( 10/1/2017 )

Dalam Kegiatan tersebut Dandim 0303/Bengkalis  meminta seluruh perwira jajaran Kodim Bengkalis untuk segera beradaptasi dengan ruang lingkup kerjanya yang baru, agar bisa menyusun rencana kerja dan menyesuaikan tupoksi (tugas pokok dan fungsi) masing-masing. Setiap penyusunan rencana kerja harus dilakukan dengan cermat dan berpandangan luas dalam menyikapi permasalahan administrasi  ataupun wilayah kerja, khususnya bagi jabatan Danramil, jelasnya.

Selanjutnya dandim juga mengingatkan kepada seluruh jajaranya agar selalu meningkatkan Soliditas dengan berbagai instansi di wilayahnya masing-masing. Tingkatkan Komsos dan keamanan serta kenyamanan masyarakat. Disamping itu hendaknya Dalam mengambil setiap keputusan harus selalu melihat dari berbagai sudut pandang, baik dampak positif maupun negatifnya, dan setiap ketetapan harus dilakukan sesuai dengan rencana kerja yang sudah dibuat, ujarnya. ( Rilis/Krc )

 

 

 

 

Related posts

Leave a Comment