Pekanbaru – Kontrasriau.com – Dalam Rangka menjalin Silaturahmi dan memperkokoh persatuan dan Kesatuan, tim futsal Kodim 0303/Bengkalis menggelar pertandingan persahabatan dengan tim putsal Kejaksaan Kabupaten Bengkalis. Kegiatan tersebut dilaksanakan di lapangan Futsal kejaksaan Kabupaten Bengkalis jalan Pertanian kabupaten Bengkalis. (05/1/2017)
Kegiatan yang bertujuan untuk mempeerat persudaraan dan kerja sama antar instansi di Kabupaten Bengkalis ini berjalan sangat seru. Salah seorang anggota Tim Futsal Kodim 0303/Bengkalis menjelaskan, kegiatan ini akan terus berlanjut dengan instansi yang lain supaya terjalin kekompakan dan kebersamaan.
Disamping itu Bermain futsal juga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh karena olah raga ini sangat baik untuk mengeluarkan keringat dan sangat diminati pula oleh masyarakat. Diakhir pertandingan Kodim 0303/Bengkalis unggul dengan perolehan Skor 5-4 untuk kemenangan tim putsal kodim 0303/Bengkalis, namun yang terpenting bukan menang atau kalah tetapi kekompakan, ujarnya. ( Rilis/Krc )