Search

RS. Syafira Berikan Layanan Extra Bagi Kesembuhan Pasien Covid-19

RS. Syafira Berikan Layanan Extra Bagi Kesembuhan Pasien Covid-19

Pekanbaru – KontrasRiau.com – Sejak ditunjuk oleh Bapak Gubernur Riau sebagai Rumah Sakit Rujukan Covid-19, Rumah Sakit Syafira Pekanbaru wajib menjalankan instruksi bapak gubernur sebagai salah satu rumah sakit rujukan covid-19″ Ungkap dr.Rina Elfiani selaku Direktur RS.Syafira kepada Media Online KontrasRiau.com. Senin(05/10/2020)di ruang kerja.

Lanjut dr. Rina Elfiani bahwa seperti kita ketahui sejak dua bulan terakhir ini, pasien Covid-19 makin meningkat jumlahnya di Kota Pekanbaru, tentunya kami melakukan penangangan pasien sesuai yang ada protokol penangan Covid. Perlu diketahui bahwa ruang rawatan covid-19 di RS Syafira terpisah dari akses umum dan hanya merawat pasien ringan-sedang saja. Dan tentunya 90% pasien yg dirawat di RS Syafira sembuh.

Hal-hal yang kami upayakan dalam proses penyembuhan pasien selain memberikan terapi secara medis juga diberikan kesempatan untuk berolahraga agar imunitas meningkat. Kita siapkan space khusus untuk pasien Covid-19 ini, kita buat gedung tersendiri (ruangan tersendiri) tidak ada akses dengan pasien lainnya. Dan posisinya paling atas (rooftop) Tambahnya.

Diantaranya kami buat program untuk berolahraga pagi hari mulai jam 08.00 – 10.00 WIB (hanya 2 jam) dengan di awasi dan di bimbing oleh perawat, mulai dari senam, jalan-jalan kecil dan berjemur dengan tetap memakai Protokol Kesehatan yakni pakai masker, Mencuci tangan serta menJaga jarak. Langkah ini kami ambil agar pasien Covid-19 ini tidak merasa jenuh, bisa menghirup udara segar terus bisa berolahraga dan sore harinya sekitar pukul 16.30-17.30 WIB. Jadi Pagi dan Sore kita jadwalkan bagi pasien.

Masyarakat Indonesia punya banyak produk-produk jamu-jamuan, semisal Jahe dan Daun Sungkai setiap hari, ramuan ini  kita berikan kepada pasien, pagi hari kita berikan ramuan jamu Jahe dan campurannya, malam harinya kita berikan rebusan Daun Sungkai. Kita jalankan ramuan jamuan ini sudah hampir 3 minggu, dan Alhamdulillah lebih baik progresnya, mungkin secara medis perlu diteliti, namun kitakan perlu juga berikhtiar dan berusaha juga dengan tidak melangkahi aturan medis.

Karena yang kita pikirkan status phsikologis mereka, keluarga mereka, jadi kita mendengar pasien itu hasilnya negatif saja tentunya kita senang apalagi si pasien itu sendiri senangnya tentu luar biasa. Jadi inilah yang kami lakukan untuk mereflesikan agar pasien cepat sembuh dan dapat berkumpul dengan keluarga dirumah.

Hal ini mungkin salah satu dari Ikhtiar dari kita, usaha bersemangat supaya cepat perbaikan kesembuhannya, olahraga juga penting. Pasien juga butuh yang namanya vitamin D, Vitamin D ini didapat dari kita berjemur, dengan berjemur kita dapat banyak asupan vitamin D secara klinis dia bermanfaat untuk menghambat replikasi virus, jadi dapat menghambat virus tidak dapat berkembang biak.

Selagi kita minumObat ditambah dengan mengikuti Protokol kesehatan, berjemur dan melakukan Olahraga ringan otomatis akan mempercepat perbaikan penyembuhan, karena efek dari dapatnya Vitamin D tadi, ditambah dengan berolahraga ringan dapat meningkat metabolisme dalam tubuh, tingkat kebugaran kita meningkat otomatis badan menjadi segar sehingga dapat meningkatkan daya tahan tubuh (imunitas).

Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas kepercayaanya bagi RS. SYAFIRA. Kepada masyarakat yang berobat silahkan datang ke rumah sakit dengan daftar terlebih dahulu ke No. WA Pendaftaran +62 813-6300-9995.

Agar pasien tidak lama di administrasi dan bisa langsung ke poliklinik spesialis yang dituju. Tetap jangan kendor “patuhi dan lakukan protokol kesehatan dengan 4 M”

Jangan takut utk berobat ke rumah sakit. RS Syafira, berkomitmen menjaga keamanan dan kesehatan pasien, pengunjung dan karyawan…(Omeng)

Related posts

Leave a Comment