Pekanbaru – KontrasRiau.com – Polsek Sukajadi adakan pemusnahan barang bukti sabu sebanyak 1.001,86 gram yang di adakan dikantor Polsek Sukajadi yang di hadiri Kapolsek Sukajadi Kompol Zulfa,Kanit Reskrim Polsek Sukajadi Abdul Halim,Wakapolsek Sukajadi AKP Rudi Nababan,Kejasaan Negeri Kota Pekanbaru,Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru,BNN Kota Pekanbaru,BPOM Kota Pekanbaru.Senin,(27/01/2020).
Kegiatan pemushanan barang bukti narkoba jenis sabu berawal dari penangkapan tersangka BZ dan MY yang kita amakan pada hari Kamis,16 Januari 2020 Stadion utama Panam Kecamatan Tampan.
“Dari tangan tersangka BZ dan MY berhasil mengamankan barang bukti sabu sebanyak 1.001,86 gram,mobil fortuner warna hitam,empat buah handphone,”ucap Kanit Reskrim Polsek Sukajadi Abdul Halim saat diwawancarai.
Kanit Reskrim Polsek Sukajadi menambahkan,kegiatan pemusnahan barang bukti sabu ini setelah Polsek Sukajadi medapat surat penetapan dari Kejaksaan Negeri Kota Pekanbaru dengan nomor surat B/18/L.4.10/Enz.1/01/2020.
Kedua pelaku BZ dan MY kita kenakan Pasal 114 jo pasal 112 jo Pasal 132 jo pasal 131 UU RI No. 35 tahun minimal hukuman penjara minimal hukuman penjara 5 tahun maksimal hukuman penjara 20 tahun sampai dengan se umur hidup,”Jelasnya Kanit Reskrim Polsek Sukajadi.***(Satria)