Pekanbaru – KontrasRiau.com – Menyambut datangnya Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-74, Pemerintah Kota Pekanbaru melalui Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru menggelar upacara bendera pada hari Senin(25/11/2019)mendatang di Halaman Kantor Walikota Pekanbaru.
Kadisdik Kota Pekanbaru melalui Sekretaris Disdik Kota Pekanbaru H. Muzailis, S.Pd.,MM” Seperti perayaan tahun sebelumnya, kita seluruh ASN khususnya para kepala sekolah mulai tingkat SD dan SMP Negeri dan Swasta se-Kota Pekanbaru mengikuti upacara bendera di halaman Kantor Walikota Pekanbaru.” Terang Muzailis Kepada Media KontrasRiau.com. Rabu(20/11/2019).
Lanjut Muzailis, bahwa kami menghimbau agar seluruh sekolah yang ada di Kota Pekanbaru mulai dari tingkat SD dan SMP, agar dapat mensukseskan perhelatan HUT PGRI Ke-74 dan Hari Guru Nasional tahun 2019, dengan menggelar berbagai kegiatan dan lomba dan kreatifitas siswa. sebutnya.
Kami berharap pihak sekolah dapat mengadakan kegiatan di sekolahnya masing-masing dengan lomba serta kegiatan lainnya yang sifatnya memberikan motivasi dan kreatifitas siswa dan edukasi. Ujarnya.
Dengan momen HUT PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2019, akan lebih baik dan profesional para guru kita dalam mengajar serta lebih baik lagi kedepannya.
Dan meluluskan anak didik menjadi anak bangsa yang cerdas dan berkualitas. Tutup Muzailis. (Omeng)